Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!Ā
Pernahkah kamu bingung saat belanja makeup atau pakaian, lalu menemukan warna yang disebut ānudeā, tapi ternyata tampilannya berbeda-beda? Kadang cenderung ke beige pucat, kadang malah agak pink, peach, bahkan cokelat keabu-abuan. Nah, ternyata warna nude nggak sesederhana yang terlihat, lho!
Secara umum, nude sering diidentikkan dengan warna yang menyerupai warna kulit alami, sehingga kesan yang dihasilkan biasanya lembut, elegan, dan natural. Tapi menariknya, karena warna kulit setiap orang berbeda, definisi nude pun bisa bervariasi, mulai dari nude terang seperti ivory, hingga nude gelap bernuansa mocha.
Dalam dunia fashion dan kecantikan, warna nude punya daya tarik tersendiri karena bisa memberi tampilan minimalis, serta mudah dipadukan dengan warna lain. Nah, agar ZALORAns tak salah paham saat memilih produk bernuansa nude, yuk kenali lebih dalam karakteristik dan jenis-jenis warna nude yang sebenarnya berikut ini!
Baca Juga : Warna Biscuit Seperti Apa? Ini Penjelasan dan Inspirasinya
Warna Nude Seperti Apa?
Warna nude adalah gradasi warna yang menyerupai warna kulit manusia, terutama yang memiliki nuansa terang atau beige. Namun, seiring perkembangan tren, makna warna nude kini semakin luas dan mencakup berbagai tone lembut seperti krem, beige, peach muda, hingga cokelat pucat.
Warna ini populer karena mampu memberikan tampilan yang natural dan harmonis dengan warna kulit. Pemilihan shade nude yang tepat juga penting, agar tidak membuat kulit tampak kusam, melainkan memberikan efek cerah dan menyatu alami dengan kulit.
Karakteristik dan Makna Warna Nude
1. Netral dan Serbaguna

Source: ZALORA
Salah satu ciri utama warna nude adalah sifatnya yang netral dan mudah dipadupadankan. Nude bisa berperan sebagai warna dasar yang memperkuat warna lain agar terlihat lebih menonjol, atau justru menjadi warna utama yang memberikan kesan tenang dan elegan. Karena itu, nude sering digunakan untuk menciptakan tampilan yang versatile.
2. Lembut dan Menenangkan

Source: ZALORA
Warna nude membawa aura yang lembut, tenang, dan bersahaja. Kesan inilah yang membuatnya sering dipilih untuk menciptakan tampilan yang kalem. Baik dalam outfit, makeup, maupun dekorasi ruangan, warna ini memberi efek menenangkan mata tanpa terlihat berlebihan. Karena itu, nude menjadi pilihan ideal bagi ZALORAns yang menyukai gaya minimalis dan elegan.
3. Hangat dan Natural

Source: ZALORA
Sebagian besar varian warna nude memiliki nuansa hangat yang menyerupai warna kulit alami manusia. Hal ini membuat nude terasa lebih hidup, berbeda dengan warna putih atau abu-abu yang cenderung datar. Sentuhan hangat pada nude juga membuatnya mampu menonjolkan keindahan kulit, sehingga terlihat lebih kalem saat diaplikasikan pada makeup atau busana.
4. Mudah Dipadupadankan

Source: ZALORA
Warna nude dikenal sebagai warna universal yang bisa dikombinasikan dengan hampir semua warna. Ketika digunakan dalam fashion, nude dapat berpadu dengan warna-warna bold seperti merah, hitam, dan navy untuk kesan kontras. Selain itu, bisa juga dipadukan dengan warna lembut seperti ivory, blush pink, dan cokelat muda untuk tampilan monokrom yang harmonis. Fleksibilitas ini menjadikan nude sebagai andalan utama dalam styling.
5. Terkesan Chic dan Elegan

Source: ZALORA
Selain netral, warna nude juga membawa kesan chic dan elegan. Penggunaannya pada pakaian, makeup, atau aksesori mampu memberikan tampilan yang feminin, anggun, dan berkelas. Dalam suasana formal, warna ini terlihat profesional dan rapi, sementara dalam gaya sehari-hari, nude menampilkan sisi sederhana yang stylish.
Baca Juga : Warna Magenta Cocok Dipadukan dengan Warna Apa Sih? Cari Tahu Kombinasinya!
Jenis-Jenis Warna Nude
Warna nude ternyata tidak hanya satu jenis, lho! Dalam dunia fashion dan desain, nude memiliki beragam variasi yang menawan dengan karakteristik undertone yang berbeda-beda. Setiap jenisnya bisa memberikan kesan yang unik pada penampilan maupun nuansa visual secara keseluruhan. Yuk, kita bahas satu per satu variasinya yang menarik berikut ini!
1. Nude Beige

Source: Knitto
Nude beige merupakan salah satu varian nude yang paling populer dan paling sering dijumpai. Warna ini berada di antara krem dan abu-abu muda, menciptakan tampilan yang lembut dan elegan. Karena sifatnya yang netral, nude beige sangat mudah dipadupadankan. Warna ini juga sering dijadikan pilihan untuk busana dengan tema minimalis karena mampu memberikan kesan bersih.
2. Nude Pink (#DDC0B4)

Source: Knitto
Nude pink memiliki sentuhan warna merah muda yang manis dan feminin. Warna ini memberikan kesan lembut, segar, dan romantis, cocok untuk ZALORAns yang ingin tampil dengan aura lembut. Nude pink sering ditemukan pada produk fashion seperti blouse satin, dress flowy, hingga koleksi lipstik dan blush on yang memberi efek natural pada wajah. Ketika diaplikasikan pada outfit, warna ini mampu memancarkan kesan elegan, membuat penampilan terlihat effortless dan menawan.
3. Nude Brown (#BC9E82)

Source: Knitto
Jika ZALORAns menyukai nuansa earthy yang hangat, nude brown adalah pilihan yang tepat. Warna ini memiliki campuran cokelat lembut yang memberikan efek alami dan grounded. Nude brown cocok untuk pemilik kulit medium hingga tan karena mampu menyatu secara alami tanpa membuat kulit terlihat kusam. Banyak pakaian berbahan linen atau katun menggunakan warna ini karena mampu memberikan kesan santai, hangat, dan berkelas dalam waktu bersamaan.
4. Light Nude (#E6DDD8)

Source: Knitto
Light nude dikenal dengan tampilannya yang lebih terang dan bersih, menyerupai warna susu atau krim lembut. Nuansa ini memberikan efek yang ringan dan segar, sehingga ideal untuk busana musim panas atau gaya minimalis yang modern. Warna ini juga versatile, bisa dipakai sebagai warna utama atau dikombinasikan dengan tone lain seperti pastel, putih, atau bahkan hitam untuk menciptakan kontras lembut yang tetap elegan.
5. Dark Nude (#CCB3A3)

Source: Knitto
Varian ini merupakan versi yang lebih dalam dari warna nude. Dark nude biasanya memiliki sentuhan warna cokelat muda ke medium dengan tambahan nuansa abu-abu, peach, atau pink yang samar. Sehingga, warna ini tampak elegan, hangat, dan kalem, cocok untuk kamu yang ingin tampil dengan gaya earthy yang modern. Warna ini sering digunakan untuk busana kerja, coat, atau atasan satin karena memberikan kesan lembut dan berkelas.
Sekarang kamu sudah tahu kan warna nude seperti apa? Dengan mengetahui karakteristik dan jenis warna nude, ZALORAns bisa menentukan warna nude mana yang tepat untukmu!
Baca Juga : Warna Charcoal dan Karakteristik, Serta Paduan Mix and Match
Mau cari berbagai dress wanita model terbaru dan berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama



