Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu
French Bob, potongan rambut ikonik asal Prancis, selalu menarik perhatian karena potongan rambut ini mampu menciptakan messy look dengan sentuhan feminim. French Bob berbeda dengan bob klasik yang bulat dan biasanya dipotong rata atau diatas bahu.
Bagi ZALORAns yang ingin tampil chic, anti ribeti namun tetap terlihat feminin, potongan rambut French Bob adalah pilihan yang tepat. Berikut adalah rekomendasi variasi French Bob haircut yang bisa menjadi inspirasi penampilan barumu.
Baca Juga : Inilah Bleaching Rambut Tanpa Bikin Rambut Rusak
1. Classic French Bob with Full Bangs

Source: Pinterest
Classic French bob merupakan potongan bob paling ikonik yang terinspirasi dari gaya perempuan Paris era 1920-an dan tetap relevan hingga saat ini. Panjang rambutnya umumnya dipotong tepat di atas rahang atau sejajar dengan sudut bibir, menciptakan kesan tegas namun tetap elegan. Poni penuh yang menutupi dahi menjadi ciri khas utama karena mampu membuat wajah terlihat lebih segar sekaligus menonjolkan area mata dan tulang pipi. Model ini sangat cocok untuk ZALORAns yang memiliki wajah oval atau panjang karena membantu menciptakan proporsi wajah yang lebih seimbang dan harmonis.
2. French Bob With Natural Curl

Source: Pinterest
Untuk ZALORAns yang memiliki rambut ikal alami, potongan bob sebatas rahang bisa terlihat semakin hidup dengan volume dan dimensi yang terbentuk secara natural. Tekstur ikal membuat tampilan terasa lebih santai dan mudah diatur tanpa perlu banyak styling. Justru gelombang alaminya menjadi daya tarik utama karena memberi kesan rambut yang bervolume dan berkarakter. Model ini cocok untuk ZALORAns yang ingin tampil feminin, effortless, dan tetap stylish tanpa terlihat terlalu formal.
Baca Juga : Pixie Cut Hairstyle, Potongan Rambut Timeless dan Stylish
3. Asymmetrical French Bob

Source: Pinterest
Untuk ZALORAns yang ingin tampil berbeda tanpa meninggalkan kesan minimalis, Asymmetrical French Bob bisa menjadi pilihan yang tepat. Berbeda dari potongan bob rata pada umumnya, gaya ini menonjolkan perbedaan panjang antara sisi kiri dan kanan yang memberi tampilan lebih dinamis dan menarik. Efek asimetrisnya membantu menyamarkan bentuk wajah sekaligus membuat garis rahang terlihat lebih tegas dan tirus, sehingga sangat cocok untuk kamu yang memiliki wajah bulat.
4. French Bob Tanpa Poni

Source: Pinterest
Untuk ZALORAns yang menginginkan potongan french bob yang simpel dan timeless, french bob tanpa poni bisa menjadi pilihan yang tepat. Gaya ini biasanya ditata dengan belahan tengah atau samping, dengan panjang rambut sebatas dagu. Tanpa poni di bagian depan, fokus tampilan langsung tertuju pada garis rahang dan leher, sehingga siluet wajah terlihat lebih jenjang dan terbuka.
Potongan ini cocok untuk ZALORAns yang memiliki wajah bulat maupun kotak karena mampu menciptakan ilusi wajah yang lebih panjang, sekaligus tetap menghadirkan kesan elegan dan effortless khas perempuan Paris.
Dengan beragam variasi french bob haircut yang tersedia, ZALORAns bisa menyesuaikannya dengan preferensi pribadi, bentuk wajah, dan jenis rambutmu. Baik memilih gaya klasik yang rapi maupun tampilan shaggy yang lebih santai, french bob mampu memberikan transformasi instan yang membuat penampilan terlihat lebih chic, berkarakter, dan berkelas.
Baca Juga : Rekomendasi Hair Oil Terbaik, Ampuh Merawat Rambut!
Dapatkan berbagai produk hair care terbaik dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!

Penulis: Audrylea Reika


