Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Rambut kering emang sering jadi masalah yang nyebelin banget ya! Selain bikin rambut kelihatan kusam dan nggak bercahaya, rambut kering juga bikin susah diatur, gampang kusut, dan ujung-ujungnya malah bikin rambut patah. Kadang, meskipun udah keramas, rambut masih aja terasa kasar dan kering.
Sebenarnya, rambut kering itu bisa banget diatasi dengan perawatan yang tepat dan nggak harus ribet lho! Kalau ZALORAns lagi pusing mikirin gimana cara bikin rambut jadi lebih lembut dan sehat. Yuk simak beberapa rekomendasi conditioner untuk rambut kering berikut buat balikin kelembaban rambut biar makin halus dan shiny!
Baca juga : Cara Agar Rambut Tidak Mengembang, Lebih Halus dan Lembut
Rekomendasi Conditioner untuk Rambut Kering
1. Emeron Soft & Smooth Conditioner
Source: ZALORA
Emeron Nutritive Conditioner Soft & Smooth disempurnakan dengan teknologi Jepang, Provit Amino, dan diperkaya oleh bahan alami Sunflower. Conditioner ini memberikan nutrisi dan melembabkan setiap helai rambut. Menjadikan rambut lebih halus, lembut, dan mudah diatur.
2. Sensatia Botanicals Invigorating Conditioner
Source: ZALORA
Ucapkan selamat tinggal pada rambut kusut dengan kondisioner beraroma serai dan jeruk yang membangkitkan semangat ini! Ekstrak tumbuhan yang kaya nutrisi bekerja untuk melembabkan dan menghaluskan rambut, membuatnya terasa lembut dan mudah diatur. Bahan-bahan alami lainnya juga mengandung vitamin dan mineral yang membantu agar rambut lebih sehat dan tampak lebih berkilau.
Kandungan utama di dalamnya adalah ginseng yang mampu merangsang sel-sel kulit di kulit kepala, sehingga dapat membantu memperkuat akar rambut dan folikel. Sifat antimikroba biji pala membantu menjaga kulit kepala tetap bersih dan mencegah ketombe. Sehingga, mencegah kerontokan rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Patchouli sering digunakan untuk membantu mengobati ketombe dan psoriasis.
Setelah penggunaan shampo, tuangkan produk ke tangan dan aplikasikan dari kulit kepala hingga ujung rambut. Diamkan selama 2-3 menit sebelum membilas hingga bersih.
3. Milk_Shake Integrity Nourishing Conditioner
Source: ZALORA
Milk_Shake Integrity Nourishing Conditioner diformulasikan khusus untuk kondisi dan menutrisi semua jenis rambut, sambil menjaga warna rambut. Milk_Shake Integrity Nourishing Conditioner mengandung buah Muru Muru Mentega organik untuk kondisi dan memelihara rambut.
Muru muru organik diekstrak dari biji muru muru dan kaya akan asam lemak yang memiliki efek bergizi, menenangkan, dan melembabkan pada rambut dan kulit. Ini juga mengandung vitamin A untuk memperbaiki, memelihara, dan menguatkan rambut. Oleskan dan distribusikan pada rambut basah yang bersih. Sisir dan biarkan selama 2-3 menit. Kemudian, bilas sampai bersih.
4. Kerastase Lait Vital Conditioner Rambut Kering
Source: ZALORA
Conditioner ringan ini dapat menutup kutikula rambut normal dan kering alami. Sehingga, rambut terasa lembut dan bernutrisi, tanpa efek berat. Aplikasikan 1-2 pump conditioner pada ujung dan batang rambut yang sudah dibilas, diamkan selama 1-2 menit, lalu bilas hingga bersih. Tidak untuk diaplikasikan dan dipijat pada kulit kepala.
5. L’Oreal Paris Elseve Hyaluronic Conditioner
Source: ZALORA
L’Oreal Paris Elseve Hyaluron Moisture Conditioner dengan kekuatan Hyaluronic Acid ini mampu mengunci hidrasi di rambut hingga 72 jam, sehingga rambut berkilau dan tidak lepek. Rambut dehidrasi merupakan tanda rambut kekurangan kadar kelembapan. LOreal laboratories telah mengembangkan conditioner yang mengunci kelembaban selama 72 jam yang diperkaya dengan Hyaluronic Acid. Secara natural, Hyaluronic Acid ditemukan dalam tubuh manusia. Molekul ini dikenal dapat menahan air lebih dari beratnya sendiri hingga 1000x yang membantu menjaga kelembaban rambut.
Seketika menghaluskan rambut dengan mengunci kelembaban. Rambut akan menjadi lebih berkilau, 10x lebih lembab, bervolume, dan ringan tanpa membuatnya lepek. Gunakan setelah shampo, aplikasikan dari batang hingga ke ujung rambut. Diamkan selama 1 menit, kemudian bilas bersih.
Baca juga : 4 Rekomendasi Shampo Non SLS untuk Kesehatan Rambut
6. R.O.S.S 3in1 Curl Conditioner
Source: ZALORA
R.O.S.S 3in1 Conditioner adalah conditioner yang kaya kelembaban dirancang untuk melembutkan, menghaluskan, dan menghilangkan kusut secara instan. Serta, dapat memperbaiki rambut dari akar sampai ujung rambut.
Conditioner ini bisa digunakan dengan berbagai cara. Pertama, dengan Rinse Out Conditioner, yaitu aplikasikan setelah keramas dan tunggu 1-2 menit lalu bilas. Kedua, Leave in Conditioner, yaitu aplikasikan setelah keramas tanpa dibilas lagi, lalu styling rambut seperti biasa. Ketiga, Co Wash dengan mencuci rambut hanya menggunakan conditioner. Aplikasikan sekitar 5 cm dari kulit kepala dan ratakan hingga ujung rambut, diamkan selama beberapa menit sebelum dibilas.
7. Hairlab Conditioner
Source: ZALORA
Conditioner ini mampu membuat rambut lebih mudah diatur, lebih berkilau, dan lebih sehat setiap kali digunakan. Melindungi dan memperbaiki rambut rusak, ujung bercabang, dan kusut dengan menyambungkan kembali ikatan yang rusak, membuat rambut lebih kuat dari sebelumnya.
Conditioner yang satu ini juga dapat membantu melembabkan dan melindungi rambut rusak, memperbaiki struktur rambut, mempertahankan ikatan di dalam rambut. Serta, membuat rambut tampak lebih berkilau, sehat, dan lembab
8. Oui Fine Hair Conditioner
Source: ZALORA
Conditioner OUAI yang ringan ini mampu memberikan kelembutan, kelenturan, dan volume yang ZALORAns inginkan, tanpa beban tambahan. Keratin dan biotin menguatkan sementara ekstrak rami dan minyak biji chia menjaga rambut tetap ternutrisi. Conditioner ini mengandung AHA, Antioksidan, BHA, Asam Salisilat, Bebas Paraben, Peptida, dan Vitamin. Kandungan ini dapat menambah volume, kelenturan, dan kelembaban rambut. Serta, dapat memperkuat, menutrisi, dan menebalkan rambut.
Setelah membersihkan dengan shampo, aplikasikan conditioner secukupnya. Fokus pada bagian tengah dan ujung rambut. Bilas dengan air dingin untuk menutup kutikula rambut dan menambah kilau.
9. Mane ‘n Tail The Original Conditioner
Source: ZALORA
The Original Mane ‘n Tail Conditioner terbukti memberikan hasil rambut yang lebih tebal, panjang, dan lebih sehat dari ujung hingga akarnya. Formula eksklusif yang diperkaya oleh protein untuk menjaga rambut tetap halus dan berkilau. Aroma yang lembut membersihkan secara menyeluruh hingga ke kulit kepala tanpa efek kering. Dilengkapi dengan pelembab dan pelembut untuk menjaga agar rambut tetap halus, sehingga rambut mudah diatur setiap kali keramas.
Baca juga : Rekomendasi Pelurus Rambut Permanen Makarizo
Itulah beberapa rekomendasi conditioner untuk rambut kering yang bisa kamu coba. Jaga kelembaban rambut dengan produk perawatan yang tepat!
Mau cari berbagai produk conditioner rambut terbaik yang aman dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama