10 Pilihan Shade Cushion Hanasui, Berbagai Undertone Lengkap!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Cushion Hanasui hadir dalam kemasan praktis yang menggabungkan foundation cair dengan aplikator spons yang lembut. Tekstur ringan dan formula yang menutrisi menjadikan cushion ini pilihan yang ideal untuk tampilan makeup sehari-hari. Produk ini mengandung beragam nutrisi yang baik untuk kulit, seperti pelembab dan bahan-bahan perawatan kulit lainnya, sehingga tidak hanya membuat tampilanmu cantik, tetapi juga merawat kulitmu sepanjang hari. 

Hanasui Serum Cushion adalah cushion yang mengandung kombinasi Niacinamide, Sodium Hyaluronate, Vitamin E, dan Ekstrak Aloe Vera yang memberikan manfaat perawatan kulit dan coverage wajah. Dengan tekstur ringan dan menutup sempurna, namun tetap melembabkan menjadikan hasil makeup lebih flawless dengan hasil akhir Dewy yang natural.

Cushion Hanasui adalah solusi yang praktis dan efisien untuk menciptakan base makeup yang sempurna dan menyegarkan. Cushion Hanasui hadir dengan berbagai pilihan shade yang bisa kamu sesuaikan dengan tone kulitmu. Yuk, intip beberapa shade andalan Hanasui Serum Cushion berikut ini!

10 Shade Andalan Cushion Hanasui

1. Hanasui Serum Cushion 01 Light

Source: Hanasui

Shade 01 Light adalah opsi warna yang cocok untuk kamu dengan kulit yang lebih muda dan cenderung cerah. Cushion ini menggabungkan manfaat skincare dengan tampilan makeup yang sempurna, dengan formula serum yang membantu menjaga kelembaban dan kesehatan kulit sepanjang hari.

Dengan Hanasui Serum Cushion shade 01 Light, kamu dapat menciptakan tampilan yang cerah dan menyegarkan. Shade ini cocok untuk kamu yang memiliki kulit Natural Undertone

Baca juga : Kutek Halal untuk Kuku Cantik, Aman dan Penuh Warna!

2. Hanasui Serum Cushion 02 Natural

Source: Hanasui

Hanasui Serum Cushion dalam shade 02 Natural cocok untuk kamu dengan warna kulit yang lebih sedikit cerah daripada shade 01 Light. Shade ini cocok digunakan bagi kamu pemilik kulit Warm Undertone. Teksturnya yang ringan, membuatnya mudah di blend dan menyatu dengan produk makeup lainnya, sehingga menghasilkan makeup yang cantik natural.

3. Hanasui Serum Cushion 03 Medium

Source: Hanasui

Hanasui Serum Cushion dalam shade 03 Medium adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang memiliki warna kulit yang lebih sedikit cerah namun dengan undertone warm. Cushion ini dirancang untuk memberikan cakupan yang ringan dengan hasil akhir yang natural.

Shade 03 Medium biasanya cocok untuk kulit yang memiliki warna tengah di antara yang sangat terang dan sangat gelap.

4. Hanasui Serum Cushion 04 Pinkish

Source: Hanasui

Cushion shade 04 pinkish terdapat hint pink yang merona saat diaplikasikan pada kulit, sehingga cocok untukmu yang memiliki kulit putih dan cerah dengan natural undertone. Shade ini kurang cocok jika dipakai oleh kulit sawo matang karena akan tampak abu-abu. Jika kamu memiliki kulit sawo matang, kamu bisa pilih cushion yang cocok untuk warm undertone.

5. Hanasui Serum Cushion 05 Fairy Pinkish

Source: Hanasui

Hampir sama dengan shade 04 Pinkish, bedanya shade 05 Fairy Pinkish lebih terang daripada shade 04 Pinkish. Selain itu, shade ini lebih cocok digunakan untuk kamu yang memiliki cool undertone. Kamu bisa melihat dari warna urat nadimu. Jika cenderung berwarna biru atau ungu, maka kamu cocok untuk menggunakan shade cushion ini, dimana itu berarti kamu memiliki kulit dengan cool undertone.

6. Hanasui Serum Cushion 06 Porcelain

Source: Hanasui

Shade dengan warna yang cocok untuk kamu pemilik cool undertone lainnya yaitu shade 06 Porcelain ini. Shade ini termasuk dalam warna yang netral pada kelompok cool undertone. Buat kamu yang memiliki kulit cool undertone dengan warna kulit yang memiliki tingkat kecerahan yang sedang, kamu bisa pilih shade ini sebagai base makeup mu.

Baca juga : Rasakan Manfaat Masker Skintific Mugwort, Kulit Bersih Bebas Jerawat!

7. Hanasui Serum Cushion 07 Light Ivory

Source: Hanasui

Dari berbagai shade yang cocok untuk cool undertone, shade 07 Light Ivory inilah yang memiliki tingkat kecerahan tertinggi dibandingkan dengan shade Hanasui lainnya. Kamu yang berkulit putih dengan undertone cool, bisa cobain shade 07 Light Ivory dari Hanasui ini. Dengan coveragenya yang baik, kamu akan mendapatkan tampilan makeup yang flawless dan natural dengan dewy look.

8. Hanasui Serum Cushion 08 Creamy Beige

Source: Hanasui

Cushion Hanasui dengan warna yang cocok untuk natural undertone berikutnya adalah shade 08 Creamy Beige. Dimana shade ini lebih gelap daripada shade 01 Light yang sama-sama cocok untuk undertone natural. Cushion ini adalah kombinasi ideal antara perawatan kulit dan makeup. Formula serum dalam produk ini membantu menjaga kelembaban dan kesehatan kulit sepanjang hari.

9. Hanasui Serum Cushion 09 Warm Sand

Source: Hanasui

Hanasui Cushion Serum shade 09 Warm Sand, sesuai dengan namanya, shade ini diperuntukkan bagi kamu pemilik kulit dengan undertone warm. Dibandingkan dengan shade lainnya, shade ini yang paling gelap. Warna ini cocok digunakan untuk kamu yang berkulit sawo matang. Shade ini akan mengekspos kulit eksotis mu yang cantik dan memaksimalkan tampilan makeup yang flawless dan tahan lama.

10. Hanasui Serum Cushion 10 Classic Ivory

Source: Hanasui

Shade terakhir dari varian Cushion Serum Hanasui ini adalah shade 10 Classic Ivory. Shade ini diperuntukkan bagi kamu yang memiliki undertone cool dengan tingkat kecerahan yang medium. Kamu bisa dapatkan look yang merona dengan hasil makeup yang cantik dan menutupi imperfection pada wajahmu. Tidak hanya itu, kulitmu juga akan ternutrisi, sehingga wajahmu akan tetap lembab meskipun dibawah makeup.

Baca juga : Foundation Wardah, Base Makeup Andalan!

Nah, itulah 10 shade Cushion Serum dari Hanasui yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan warna kulit serta undertone kulitmu. Base makeup yang tepat merupakan pondasi dari hasil makeup yang flawless dan tahan lama!

Mau cari produk makeup yang aman dengan harga terjangkau? Cek koleksi lengkapnya dari berbagai brand terkenal hanya di ZALORA! Nikmati diskon dan promo menarik yang sedang menantimu.

Penulis: Fitrian Nurentama